About Me

Foto saya
Akuh tu...nagxa cengeng n lemot..tp,sbenerxa sich..akuh pinter.tp,akuh males sich..hehee.. gimana yach...biar ga males..??

Jumat, 24 April 2009

Pedrosa: Kami Salah Menyetting Kendaraan


Pada sesi latihan pertama GP Jepang, Jumat (24/4), tim Repsol Honda menuai hasil yang buruk. Pasalnya, dua pebalap mereka terlempar dari posisi lima besar karena Andrea Dovizioso berada di urutan tujuh dengan catatan waktu 1 menit 50,030 detik dan Dani Pedrosa lebih buruk lagi, di urutan 11 dengan catatan waktu 1 menit 50,391 detik.

Tak ayal, Pedrosa sangat kecewa. Pebalap nomor satu Honda tersebut menyalahkan kinerja tim karena salah menyetting kendaraan--untuk trek basah--, sehingga mereka tidak bisa bersaing dengan Fiat Yamaha dan Ducati yang berada di posisi tiga besar.

Menurutnya, jika saat balapan hari Minggu trek kering dan setting-an tidak berubah, maka Honda akan keteteran. Padahal, sebagai tuan rumah Honda seharusnya tampil trengginas karena berkompetisi di depan publiknya.

"Masalah yang terjadi hari ini bahwa kami kami membuat kesalahan fatal karena settingan motor yang salah. Saya tidak bisa mencatat waktu yang bagus sehingga sangat merugikan karena saat latihan besok mungkin hujan," ungkapnya.

"Jika balapan nanti kondisinya kering, saya pikir hari ini kami telah membuat keputusan yang salah," tambah peringkat tiga musim lalu tersebut.

Meskipun demikian, pebalap berusia 24 tahun tersebut mengakui dia lebih menikmati keadaan di Jepang jika dibandingkan dengan di Qatar dua pekan lalu. Karena, proses penyembuhan cedera pada pergelangan tangannya berjalan dengan baik.

"Hari ini saya merasa jauh lebih baik dari pada saat di Qatar. Memang, saat start saya merasa sangat sulit, namun setelah beberapa menit saya mulai bisa melakukan gerakan sehingga ini adalah sebuah kemajuan. Saya harus bisa membalap dengan baik," pungkasnya.



0 komentar:

Posting Komentar